Kamis, 23 Januari 2020

Kelas 4 Tema 6 Subtema 3 PB 4 & 5

Bahan Ajar dan Materi Pembelajaran
Tema 6 Cita-Citaku
Subtema 3 Giat Berusaha Meraih Cita-Cita


Hari/Tanggal: Kamis, 23 Januari 2020
Pembelajaran 4
Tujuan Pembelajaran:
1.      Melalui kegiatan mengamati siswa mampu menuliskan makna sebuah puisi dengan benar
2.      Melalui kegiatan mengamati siswa mampu mengidentifikasi sumber daya alam yang terdapat di daerahnya dengan rinci
3.      Melalui kegiatan mengamati, siswa mampu menuliskan satu perayaan keagamaan yang paling diketahuinya yang dilakukan masyarakat di daerah tempat tinggalnya dengan tepat

Materi Pembelajaran:
1.      Menuliskan makna puisi
2.      Mengidentifikasi sumber daya alam yang terdapat di daerahnya
3.      Menuliskan satu perayaan keagamaan yang paling diketahuinya yang dilakukan masyarakat di daerah tempat tinggalnya

Mendeklamasikan Puisi
            Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan saat mendeklamasikan puisi, mulai dari isi puisi, tanda jeda, intonasi, lafal, tempo, irama hingga mimic. Hal tersebut perlu kamu perhatikan agar para pendengar dapat mengerti dengan baik maksud dari puisi yang kamu deklamasikan.

Menjelaskan Penyebaran Sumber Daya Tambang di Indonesia
            Salah satunya dalah sumber daya tambang. Sumber daya tambang merupakan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Sumber daya tambang biasanya dimanfaatkan untuk kegiatan industry dan kebutuhan rumah tangga.
Berikut penyebaran hasil tambang di Indonesia
1.      Minyak bumi
2.      Batu bara
3.      Timah
4.      Emas

Pembelajaran 5
Tujuan Pembelajaran :
1.      Melalui kegiatan membaca puisi, siswa mampu mendeklamasikan puisi dengan lafal, intonasi dan ekspresi yang benar
2.      Melalui kegiatan mengamati lingkungan sekitar dan berdiskusi, siswa mampu mengemukakan manfaat keberagaman karakteristik individu dalam kehidupan sehari-hari dengan benar
3.      Melalui kegiatan membuat montase, siswa mampu membuat karya seni aplikasi dengan teknik yang benar sesuai contoh

Materi Pembelajaran:
1.      Mendeklamasikan puisi dengan lafal, intonasi dan ekspresi yang benar
2.      Mengemukakan manfaat keberagaman karakteristik individu dalam kehidupan sehari-hari
3.      Membuat montase, dan membuat karya seni aplikasi dengan teknik yang benar sesuai contoh

Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan saat mendeklamasikan puisi

1.      Sapalah penonton sebelum memulai deklamasi puisi
2.      Sebutkan judul dan nama pengarang puisi yang dideklamasikan, termasuk puisi karya pribadi
3.      Jangan menundukkan kepala saat mendeklamasikan puisi agar ekspresimu dapat terlihat
4.      Bacakan puisi dengan lafal yang jelas dan tidak terlalu cepat agar penonton dapat memahami makna puisi yang dideklamasikan
5.      Bacakan puisi sesuai dengan suasana yang digambarkan dalam puisi tersebut, misalnya sedih, senang atau semangat
6.      Puisi yang dideklamasikan sebaiknya dihafalkan sehingga tidak perlu membawa teks
7.      Ucapkan salam penutup kepada penonton setelah penampilan deklamasi puisi selesai

Menjelaskan Karya Seni Montase

            Tahukah kamu apa itu montase? Montase merupakan suatu karya seni rupa yang dibuat dari beberapa gambar berbeda yang ditempel pada suatu lembar kertas atau bidang lain sehingga menciptakan sebuah gambar baru dengan tema yang diinginkan. Gambar-gambar tersebut bisa berupa gambar dari majalah, Koran, foto atau bahan lainnya. Gambar-gambar itu diatur dan ditempel sedemikian rupa sehingga menghasilkan gambar baru yang bermakna. Kamu dapat membuat montase bersama teman-temanmu. Kamu dapat membuat karya montase yang berkaitan dengan keragaman, seperti karya montase bertema keragaman agama yang saling hidup rukun.

Membuat Karya Seni Montase
Siapkanlah: Kertas A4, lem, gunting, dan Koran bekas atau majalah bekas yang berisi gambar yang ingin kamu temple menjadi karya seni montase.
Langkah Kegiatan:
1.      Tentukan tema hari perayaan agama yang akan dibuat untuk karya seni montasemu
2.      Gunting Koran atau majalah bekas mengikuti alur atau lekuk gambar yang kamu inginkan
3.      Mintalah bimbingan gurumu saat menggunting
4.      Tempelkan gambar-gambar yang sudah digunting pada selembar kertas gambar sesuai dengan tema hari perayaan agamamu

5.      Setelah selesai, ceritakanlah makna dari karya yang kamu buat di depan kelas

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.
 

Risky Melina Sari Template by Ipietoon Cute Blog Design