Selasa, 23 Mei 2023

Tema 8 Subtema 4 Pembelajaran 6

 


Hari/Tanggal        : Selasa, 23 Mei 2023

Tema                    : 8 ( Peristiwa Alam )

Subtema               : 4 ( Bencana Alam )

Pembelajaran        : 6

Alat Peraga           : Gambar

Kompetensi Dasar : PPKN, Bahasa Indonesia dan MTK. 




Tabik Pun 🙏 

Good morning my lovely students. How are you this morning?

Hopely you are healthy and happiness. 😍


Tujuan Pembelajaran :

1. Peserta didik dapat menyebutkan dan menggunakan ungkapan permintaan tolong lisan atau tulis melalui latihan soal dengan tepat. 

2. Peserta didik dapat mengurutkan suhu benda dari yang lebih panas ke lebih dingin berdasarkan alat ukur tidak baku melalui praktik dengan tepat.


Ayo Membaca 

Hari ini Lani dan teman-teman mendengarkan cerita.

Sebuah cerita tentang bencana tanah longsor.

Guru membacakan cerita itu.

Lani dan teman-teman mendengar cerita tersebut

dengan saksama.

Berikut teks cerita tersebut.

Bacalah dengan teliti.

Bencana Tanah Longsor di Desa Melati

Di Desa Melati telah terjadi bencana tanah longsor. Bencana itu terjadi pada hari Senin, 7 November 2016. Puluhan rumah tertimpa runtuhan tanah. Semua rumah dalam keadaan rusak berat. Tanah longsor banyak terjadi di daerah perbukitan. Tanah longsor terjadi karena tanahnya terbawa oleh air hujan. Hal itu terjadi karena banyak pohon yang ditebang. Padahal pohon membantu menyerap air. Akibatnya bila hujan turun, air akan menghanyutkan tanah. Pak Budi, kepala Desa Melati, pergi ke Desa Mawar. Di sana Pak Budi mendatangi Pak Ali, kepala Desa Mawar.

Pak Budi: Pak Ali, tolong bantu kami. Desa kami terkena bencana tanah longsor.

Pak Ali: Baik Pak Budi, saya siap membantu Desa Melati. Saya akan memberitahu penduduk Desa Mawar.

Pak Budi: Terima kasih, Pak Ali. Kami sangat menghargai bantuan pertolongan Desa Mawar.

Pak Ali bersama penduduk Desa Mawar menuju ke lokasi bencana. Pak Ali memimpin bantuan ke Desa Melati.

Pak Ali: Ayo, kita bantu Desa Melati. Tolong dirikan tenda di halaman balai desa. 

Penduduk Desa Mawar 1: Penduduk Desa Melati, mohon segera ke balai desa. Tenda-tenda telah disediakan.

Penduduk Desa Mawar 2: Bapak-bapak, tolong bantu menggendong anak balita. 

Penduduk Desa Mawar 3: Ibu-ibu, tolong memasak di dapur umum.

Penduduk Desa Mawar 4: Dokter puskesmas sudah siap di balai desa. Bagi yang sakit, mohon segera ke sana.

Penduduk Desa Melati sangat berterima kasih. Bantuan dari Desa Mawar sangat menolong. Penduduk kedua desa itu saling tolongmenolong. Mereka membersihkan tanah longsor. Mereka juga membangun rumah yang tertimpa tanah longsor.


Ayo Menulis
 
Sudahkah kamu membaca teks di halaman sebelumnya?
Bacalah kembali dengan teliti.
Temukan kalimat ungkapan permintaan tolong.
Beri garis bawah di ungkapan tersebut.
Tulislah ungkapan permintaan tolong yang kamu temukan seperti contoh.
1. Pak Ali, tolong bantu kami.
2. 
3. 
4.







0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
 

Risky Melina Sari Template by Ipietoon Cute Blog Design