Selasa, 18 Oktober 2022

Tema 3 Subtema 4 Pembelajaran 2

 


Hari/Tanggal        : Selasa, 18 Oktober 2022

Tema                    : 3 ( Kegiatanku )

Subtema               : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran        : 2

Alat Peraga           : Gambar dan Video

Kompetensi Dasar : PPKN, Bahasa Indonesia. 



Tabik Pun 🙏

Good morning my lovely students. How are you this morning?

Hopely you are healthy and happiness. 😍

Alhmdulillah atas nikmat dan karunia Allah kita bisa jumpa kembali bersama ibu guru dan dapat menjalankan pembelajaran hari ini semoga berjalan lancar dan selalu dalam lindungan Allah swt amin 

Pembelajaran 2
Tujuan Pembelajaran:
1. Peserta didik mampu mengidentifikasi kosa kata terkait kegiatan malam hari
2. Melalui permainan menyusun kata peserta didik mampu membuat kalimat dari kosa kata yang berhubungan dengan kegiatan malam hari dengan benar.
Materi Pembelajaran: Menyusun kalimat yang berhubungan dengan kegiatan malam hari

Ayo Mendengarkan
Dengarkan guru membaca cerita berikut

Menjaga Keamanan Rumah

Setiap senja ayah menutup jendela
Ayah juga memeriksa pintu pintu
Ayah mengunci pintu dan jendela
Kata ayah menjaga keamanan itu penting
Pintu dan jendela dikunci agar hewan malam tidak masuk ke rumah
Juga pencuri tidak masuk ke rumah

Ayo jawab!
Jawablah pertanyaan berikut
1.      Apa yang dilakukan ayah setiap senja
2.      Kenapa pintu dan jendela dikunci pada malam hari
3.      Apakah pintu pagar juga harus dikunci
4.      Siapakah yang mengunci pintu jendela di rumahmu
5.      Pernakah kamu mengunci pintu atau jendela rumahmu

Ayo Berlatih
Lengkapilah kalimat berikut dengan kata yang tersedia

Bintang           keluarga         malam hari                mendengarkan          makan
1.      Keluarga bela bercakap cakap di ruang ..........................
2.      Ayah bercerita tentang bulan dan ................................
3.      Bela dan kak Hadi ................................. cerita ayah
4.      Mereka ............................. malam bersama sama
5.      Semua anggota keluarga bela berkumpul pada .....................

Ayo Mendengarkan
Bela bertanya pada ayah
Ayah menjawab pertanyaan bela
Simaklah percakapan bela dan ayah
Bela        : kenapa bela  bersekolah tidak malam hari saja ayah
Ayah      : malam hari waktu istirahat jadi bela tidak ke sekolah
Bela        : kenapa kita harus istirahat ayah
Ayah      : tubuh kita telah digunakan semenjak pagi, tubuh butuh istirahat
Bela        : terimakasih ayah atas penjelasannya
Ayah      : sama sama bela
Ayo Lakukan
Peragakanlah percakapan di atas dengan teman sebangkumu!

Ayo Berlatih
Malam ini ayah ibu edo sedang asik membaca
Ayah membaca koran
Ibu membaca majalah
Biasanya saat seperti ini Edo sedang belajar
Malam ini edo tidak seperti biasanya
Dia sedang asyik latihan memantulkan bola
Bola adalah salah satu alat untuk melakukan gerakan memantulkan
Perhatikan cara-cara memantulkan bola berikut ini!

 Setelah latihan memantulkan bola edo belajar membuat kalimat
Kalimat itu berhubungan dengan kegiatan malam hari
Edo membuat kalimat dari kata-kata berikut ini
1.      Malam
........................................................................................
2.      Bulan
........................................................................................
3.      Bintang
.........................................................................................
4.      Gelap
.........................................................................................
5.      Terbenam
.........................................................................................
6.      Terpejam

.........................................................................................


0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
 

Risky Melina Sari Template by Ipietoon Cute Blog Design